Kelas ibu balita di  desa sungai harapan tanggal 11 Juli 2023

Materi :
Imunisasi

Petugas :
Ismi Juita, S.Tr.Keb

Deskripsi :
Imunisasi adalah pemberian zat kekebalan kepada bayi agar bayi memiliki Kekebalan terhadap penyakit tertentu

Manfaat imunisasi untuk melindungi anak dari penyakit dan mencegah timbulnya kecacatan

Jenis imunisasi yang dapat dicegah dengan imunisasi
1. Hepatitis B
Untuk mencegah Infeksi di hati
2. BCG
Untuk mencegah tuberkolosis (TB Paru)
3. Polio
Untuk mencegah lumpuh layu pada tungkai dan lengan tangan
4. Diphteri Pertusis Tetanus (DPT)
Untuk mencegah Diphteri ( penyumbatan jalan nafas), Pertusis (Batuk rejan atau Batuk 100 hari), Tetanus mencegah Penyakit tetanus

Jadwal imunisasi dasar lengkap
* 0 – 7 hari hepatitis 0
* 1 bulan BCG, Polio 1
* 2 bulan DPT HB Hip 1
Polio 2
* 3 bulan DPT HB Hip 2
Polio 3
* 4 bulan DPT HB Hip 3
Polio 4
* 9 bulan campak
* 18 bulan DPT HB Hip 4
* 24 bulan campak lanjutan

Dimana ibu dapat memperoleh pelayanan imunisasi ?
Posyandu, poskesdes, puskesmas, atau sarana lainnya seperti rumah sakit, dokter praktek, atau bidan praktek swasta, Klinik dan lainnya.

#Salam Sehat 🫶🏻
#Masyarakat Berdaya Kesehatan Jaya

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: